Penyebaran virus Covid-19 di Indonesia, telah menyebabkan beberapa pemerintah daerah menetapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Hal ini bertujuan untuk menghentikan laju penyebaran virus Covid-19. Namun, kebijakan ini juga turut berdampak bagi masyarakat kalangan bawah yang tidak memiliki pendapatan tetap.
Untuk membantu masyarakat Indonesia yang terkena dampak ekonomi dari kebijakan PSBB ini, DPP ICHI melaksanakan program ICHI Peduli pada hari Minggu, tanggal 19 April 2020. Pelaksanaan program ICHI Peduli berupa pembagian 1000 paket tali kasih untuk masyarakat umum di wilayah Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi. Rinciannya, DPP ICHI membagi 300 paket di wilayah Jakarta, 300 paket di wilayah Bogor, 150 paket di wilayah Depok dan 250 paket di wilayah Bekasi.
Paket yang dibagikan merupakan hasil donasi dari umat Hindu yang berhasil dikumpulkan oleh DPP ICHI. Donasi dari umat Hindu ini kemudian ditransformasikan menjadi paket sembako yang terdiri dari 1 karung beras 5kg, 1lt minyak goreng, 2 kotak susu bubuk dan dua masker. Kegiatan ICHI Peduli secara serentak disebarkan mulai dari jam 9 hingga sore hari.
“ICHI PEDULI memfasilitasi potensi umat dan dunia usaha untuk berbagi tali asih kepada masyarakat miskin di Jakarta, Bekasi, Bogor, dan Depok yang terdampak Covid-19. Semoga sedikit upaya ini mengurangi beban ekonomi yang pasti terasa berat.”, kata Tri Handoko Seto selaku ketua umum DPP ICHI. Dalam melaksanakan ICHI Peduli ini, DPP ICHI mendapat donasi dari tokoh-tokoh umat Hindu serta didukung juga oleh Tempo Scan Group, Cardinal, dan Nengah Sujana & Rekan Law Firm.
Pelaksanaan ICHI Peduli tidak saja dilakukan oleh DPP ICHI di wilayah Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi, tetapi juga dilaksanakan oleh DPR ICHI NTB. DPR ICHI NTB menyebarkan 125 paket sembako yang diberikan kepada umat Hindu di Mataram yang terdampak kebijakan Covid-19 ini. ICHI PEDULI ini langkah awal. Berikutnya ICHI akan terus menggandeng dunia usaha dan lembaga-lembaga keagamaan Hindu yang lain serta potensi tokoh umat untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat miskin terdampak Covid-19 di Indonesia.